ppmimesir.or.id 17 Juli 2024 – Sore hari, Presiden Persatuan Pelajar dan Mahasiswa Indonesia (PPMI) Mesir, Rahmat Iqbal, melakukan kunjungan ke Kantor Kedutaan Besar Mesir di Menteng, Jakarta. Dalam kunjungannya, Rahmat Iqbal disambut hangat oleh Wakil Duta Besar Mesir untuk Indonesia, Mr. Osama Hamdy.
Pertemuan ini merupakan momen untuk menyampaikan rasa terima kasih PPMI Mesir atas dukungan dan bantuan yang telah diberikan Kedutaan Besar Mesir kepada para mahasiswa Indonesia yang belajar di Mesir. Rahmat Iqbal, atas nama PPMI Mesir, mengungkapkan rasa terima kasih yang mendalam kepada Mr. Osama Hamdy atas segala kemudahan yang telah diberikan dalam proses pengurusan visa bagi para mahasiswa.
“Kami sangat berterima kasih kepada Mr. Osama Hamdy dan Kedutaan Besar Mesir atas bantuannya dalam proses pengurusan visa bagi para mahasiswa Indonesia di Mesir. Beliau selalu proaktif dan responsive dalam membantu kami, bahkan untuk hal-hal yang bersifat urgensi,” ungkap Rahmat Iqbal.
Lebih lanjut, Rahmat Iqbal juga menyampaikan pesan dari Mr. Osama Hamdy kepada para mahasiswa Indonesia di Mesir agar mereka dapat memanfaatkan waktu belajar di Mesir dengan sebaik-baiknya.
“Mr. Osama Hamdy berpesan kepada kami agar memanfaatkan waktu belajar di Mesir dengan sebaik-baiknya. Beliau berharap agar kami dapat belajar dengan tekun dan fokus, serta aktif dalam berbagai kegiatan positif di Mesir,” tambah Rahmat Iqbal.
Kunjungan ini diharapkan dapat semakin mempererat hubungan dan kerjasama antara PPMI Mesir dengan Kedutaan Besar Mesir di Indonesia. Dukungan dan bantuan dari Kedutaan Besar Mesir sangatlah berarti bagi para mahasiswa Indonesia di Mesir dalam menjalani proses masa pendidikan.
Reporter: Moh. Ghibran