Scroll untuk baca artikel
Banner 325x300
Web Hosting
Web Hosting
Example 728x250
KEMENKO 2

Aktivis Akademik Masisir: Tinggal di Darrasah Harus Perhatikan Motif

2
×

Aktivis Akademik Masisir: Tinggal di Darrasah Harus Perhatikan Motif

Share this article
Example 468x60

Ppmimesir.or.id, Kairo—Akademik, Kesehatan dan Keamanan menjadi nilai krusial dalam ranah mahasiswa. Ia menjadi salah satu pembahasan serius dalam acara SDC (Student Dialogue Community) yang dilaksanakan oleh Kemenko 2 PPMI Mesir pada 17/7/2022 di Wisma Nusantara. Dengan ini menghadirkan Ustadz Saiful Millah sebagai Aktivis Akademisi Masisir.

Fenomena yang bertajuk ‘Haruskah Tinggal di Darrosah?’ didiskusikan juga oleh tiga panelis lainnya dengan argumen dan berdasarkan fakta ilmiah. Mereka ialah Ustadz Muhammad Miftakhuddin Wibowo selaku sejarawan, Muhammad Lutfan Ilham selaku Menteri Kesehatan, dan Fikri Mirfaqo selaku Wakil Komandan DKKM.

Ustadz Saiful Millah sebagai Aktivis Akademisi Masisir menyatakan bahwa Masisir harus memperhatikan motif pemilihan tempat tinggal. Perhatian motif tersebut seperti memilih tinggal di Darrosah karena motif taqarrub pada masyaikh, dan juga perkuliahan.

“Jangan sampai disorientasi atau tanpa motif, seperti keterpaksaan atau tidak ada pilihan karena senior bertempat tinggal di Darrosah,” jelas Ustadz Saiful Millah dalam pembahasan problematika naiknya kuantitas namun menurunnya kualitas sumber daya mahasiswa.

Web Hosting
Example 120x600
Website