PPMI (Persatuan Pelajar & Mahasiswa Indonesia)
- Tahun 1927-1935 bernama: Jam’iyyah Khairiyah Li al-Thalabah al-Azhariyah al-Jawiyyah (Organisasi Sosial Mahasiswa Al-Azhar Asal Jawa).
- Tahun 1935-1945 bernama PERPINDOM (Persatuan Pelajar Indonesia-Malaya).
- Pada awal kemerdekaan diubah menjadi HPPI (Himpunan Pemuda Pelajar Indonesia).
- Pada tahun 1966 bernama PPI (Persatuan Pelajar Indonesia).
- Pada tahun 1966-1995 bernama HPMI (Himpunan Pelajar Dan Mahasiswa Indonesia).
- Sejak 1995-sekarang bernama PPMI (Persatuan Pelajar dan Mahasiswa Indonesia Mesir).
Selain organisasi induk (PPMI), terdapat beberapa bentuk organisasi yang berada di bawahnya yang terdiri dari:
Lembaga Otonom PPMI:
- Lembaga Keputerian (Wihdah)
- Senat Mahasiswa Fakultas (SMF)
- Organisasi Daerah (Orda)/ Kekeluargaan (organisasi yang didirikan oleh anggota PPMI berdasarkan daerah/provinsi)
Lembaga Khusus PPMI (Non-Otonom):
- Afiliatif (organisasi yang merupakan perwakilan organisasi resmi di tanah air seperti Ormas dll);
- Almamater (organisasi yang merupakan perwakilan/alumnus lembaga pendidikan di tanah air);
- Lembaga Swadaya Masyarakat;
- Marhalah (Organisasi perhimpunan pelajar dan mahasiswa sesuai tahun kedatangan);
- Kelompok Bimbingan Belajar (Syatibi Center)
- Kelompok-kelompok Studi dan Kajian Eksekutif (Mizan, Sinai dan lain-lain)