Jauh sebelum kita sampai di bumi Mesir ini, kita dulu berangan-angan tinggi di langit, nanti kalau aku sampai sana aku akan talaqi dengan banyak masyayikh, aku akan menghafalkan al-Quran, aku akan menghafal matan, aku akan mudzakarah dengan teman-teman, aku akan banyak khatam kitab, dan masih banyak lagi angan-angan kita.
Hari ini, detik ini, sudah berapa lama kamu di Mesir? Dan berapa banyak hafalanmu yang hilang? Berapa banyak matanmu yang melayang? Dulu kamu rajin, sekarang kamu malas. Dulu kamu sering solat malam, sekarang kamu solat subuh bareng duha an. Dulu sholat lima waktu berjamaah, sekarang jamaah jarang-jarang. Dulu sregep ngaji, sekarang tidurnya lebih lagi.
Apakah yang seperti ini yang kamu harapkan? Apakah perubahan yang drastis begini yang kamu inginkan? Cobalah ingat kembali apa tujuanmu ke sini? NGAJI bukan? Ke AL-AZHAR bukan? Ataukah ada yang lain?
Setelah apa yang kamu inginkan tercapai, kamu bisa sampai ke Al-Azhar lantas setelah itu kamu lalai? Kamu biarkan begitu saja? Tidak ada usaha dalam dirimu untuk menggenggam nikmat itu? Ingatlah sebelum Allah mencabut nikmat itu, sampai saat ini Allah masih menunggumu kembali dengan hafalanmu, menunggumu kembali dengan matan-matanmu, menunggumu kembali dengan wiridan Quranmu, ayo kembali dengan niatmu yang kau tanamkan dalam dirimu.
Harus berapa tahun kamu membiarkan dirimu terlunta-lunta dalam kedaan tanpa makna? 2 tahun? 3 tahun? Atau bahkan 4 tahun ? Terus kapan kamu bangkit? Waktumu akan terus berjalan tanpa berhenti, sedangkan value yang ada dalam dirimu tidak kamu perhatikan, lantas apa yang akan kamu bawa kembali ke tanah air? Mereka tidak membutuhkan alasanmu, mereka tidak ingin mendengar keluh kesahmu, mereka hanya ingin melihatmu menjadi sosok Azhary yang bisa membimbing mereka, yang bisa memancarkan sinar Azhary dalam dirimu untuk mereka.
Apakah cahaya yang mereka rindukan itu sudah kamu siapkan? Sampai mana dirimu sekarang? Kamu pancarkan atau malah kamu redupkan sinar itu? Bangunlah dari tidurmu, lihatlah masa depan yang begitu indah di depan matamu. Tidak memikirkan akan dunia yang fana ini, karena ia akan Allah tundukkan untukmu jika kamu sungguh-sungguh dalam menuntut ilmu.
Kamu, iya kamu. Lihatlah dalam-dalam pada hatimu, apakah hatimu sudah bahagia dengan keadaan yang kamu rasakan sekarang? Apakah kamu sudah sesuai dengan niatmu datang ke bumi kinanah yang penuh dengan harapan? Jangan menunggu sampai hari penyesalan itu datang, itu hari yang sangat tidak enak untuk dirasakan.
Kalau santri yang hanya dididik untuk mengemban umat dalam sekelilingnya saja dituntut untuk tidak menyia-nyiakan waktunya, apalagi kamu? Kamu Azhary diciptakan untuk membawakan risalah Al-Azhar untuk umat Nabi SAW ke seluruh penjuru negeri, maka amanah yang besar ini tidak bisa kamu selesaikan dengan santai, tapi kamu harus beda dengan yang lain.
Mereka yang mengemban amanah dunia saja tidak bisa santai, bagaimana dengan kamu, yang kamu emban adalah akhirat, bukan sekadar dunia. Ayo bangun, dan lihatlah di rumah ada orang tuamu yang senantiasa merindukanmu, merindukan akan ilmumu. Semangatlah dalam belajarmu. Ingat selalu dengan tujuanmu ke negeri yang penuh dengan ilmu.
Ingatlah, bahwa setiap kita memiliki jalan yang berbeda, oleh sebab itu jangan pesimis dengan langkahmu, tapi gantungkan pada Tuhanmu. Dan janganlah perbuatanmu menyelesihi akan doamu. Kamu berdoa ingin paham ilmu, tapi kamu tidak berusaha untuk memahaminya, bagaimana kamu bisa menerima akan doamu? Cobalah melihat perjuangan para pendahulumu, mereka sangat sedikit tidurnya demi amanah yang mulia, Al-Azhar Asy-Syareef.
Semoga kita bisa dijadikan sebagai generasi yang bisa membawa kegemilangan untuk masa depan negeri kita dan dunia. Tidak ada yang mustahil bagi Allah selama itu adalah sesuatu yang mungkin. Man Jadda Wajada.
Penulis: Ust. Hengki Saleh Al-azhari
Editor : Asri Masna Asy’ari